Cara Yang Benar Menjalankan SFC CMD Windows
Menjalankan SFC CMD Windows
System File Checker atau biasa disebut SFC merupakan salah satu alat yang ada di sistem Windows yang berguna untuk melakukan scan dan mendeteksi file sistem yang rusak ataupun hilang. Alat mampu melakukan scan semua file sistem di komputer dengan cara mereplace file asli yang disimpan dalam instalasi Windows lalu mengganti file yang rusak tersebut sehingga masalah error pada windows bisa teratasi dengan cepat dan mudah. Alat SFC ini hanya mampu mengembalikan mengembalikan file sistem dari instalasi Windows dan tidak bisa digunakan untuk memperbaiki file yang rusak atau hilang karena kesalahan software pihak ketiga.
Tutorial Cara Menggunkanan SFC pada Windows
1. Buka Command Prompt (CMD) sebagai administrator dengan cara mengklik kanan pada ikon menu logo windows start dan ketikkan cmd "Command Prompt (Admin)"|2. Jika CMD sudah terbuka, kalian bisa ketikkan pertintah:
"sfc /scannow"
Perintah diatas berguna unutk melakukan scan semua file sistem yang tersimpan dan akan menggantikan file yang rusak dengan salinan yang tersimpan pada folder yang sudah terkompresi dan terjaga di %WinDir%\System32\dllcache.
Jika proses selesai 100% dan ternyata tidak ditemukanya suatu kerusakan pada file sistem, maka kalian akan melihat pesan Windows Resource Protection did not find any integrity violations",
Akan tetapi apabila SFC Scan menampilkan pesan "Windows Resource Protection found corrupt files and successfully repaired them".
Kalian bisa melihat semua Rinciannya di CBS.Log
%WinDir%\Logs\CBS\CBS.log", dan ketikkan lagi perintah:
"findstr /c:"[SR]" %windir%\Logs\CBS\CBS.log
>"%userprofile%\Desktop\sfcdetails.txt
Perintah tersebut akan membuat file di desktop dengan nama "sfcdetails.txt" yang isinya adalah sebuah rincian hasil scan dari SFC yang dilakukan pada PC.
Apabila kalian ingin melewati proses perbaikan komponen sistem yang rusak, kalian bisa ketikkan perintah berikut ini di CMD: Dism /Online /Cleanup-Image /RestoreHealth
Jika menggunakan SFC tidak mengatasi masalah dalam memperbaiki error,
kalian bisa memakai cara SFCFix, yang bisa membaca dari file CBS.LOG
untuk memperbaiki kerusakan.